Sabtu, November 12

Mengenal Profesi : Account Executive


Artikel Penting, Catatan Pengalaman, Tulisan Bebas - Beberapa minggu off dari kegiatan blogging, kali ini saya ingin membagikan artikel penting yang menurut saya sangat bagus untuk sobat yang sedang bingung mencari kerja. Artikel ini saya ambil dari situs JobsDB.com. Menurut saya kalau tidak di dokumentasikan seperti ini, maka beberapa bulan kedepan pasti artikel tersebut kemungkinan sudah tenggelam. Istilahnya di CoPas tapi bukan untuk menaikkan popularitas, hanya untuk kepentingan personal aja. Langsung aja kita belajar mengenai beberapa bidang pekerjaan yang mungkin asing di telinga kita, yaitu Account Executive.. Berikut ulasannya.
Mungkin banyak dari antara Anda sekalian yang belum mengenal secara pasti profesi ini. Berpakaian rapi, murah senyum, lancar berbicara dengan produk knowledge yang mumpuni. Banyak yang mengira profesi ini sama dengan salesman pada umumnya, dan akhirnya mereka salah menduga.

Account Executive, dari namanya saja sudah cukup memberikan gambaran bahwa profesi ini menghasilkan pendapatan yang lebih dibanding sales pada umumnya. Ya, karena dilihat dari tingkatannya, Account Executive setingkat di atas salesman. Account Executive adalah orang yang memiliki wewenang mengkoordinasi para salesman. Selain itu, Account Executive juga bertugas mengatur strategi pemasaran yang akan dijalankan selanjutnya.

Pada industri media dan komunikasi seperti TV dan radio, Account Executive biasanya bertugas menawarkan dan negosiasi spot iklan kepada pengiklan. Begitu pula dengan majalah yang kurang lebih sama dengan radio dan TV.

Apa Indikator Penilaian Kinerja Account Manager?
Ada banyak aspek yang bisa dijadikan indikator penilaian sukses atau tidaknya seorang account manager :

1.Target Penjualan
2.Efektifitas Strategi Pemasaran
3.Ketepatan Pemberian Laporan
4.Kinerja Anak Buah

Keahlian Apa yang Dibutuhkan Untuk Menjadi Account Executive?Account Executive :
- Selling Skill
- Negotiation Skill
- Kemampuan Presentasi
- Mempunyai Ilmu Managerial Yang baik
- Mampu Mengoperasikan Komputer
- Berbahasa Inggris Yang Baik.

Menurut kabar yang beredar, posisi Account Executive bisa menjadi posisi yang menghasilkan banyak uang dengan cepat. Seorang Account Executive di televisi ternama saja bisa membeli mobil Mercedes-Benz dalam waktu tiga bulan jika program yang dia jalankan berjalan dengan sukses. Hem, bagaimana? Berminat? 
Sumber Referensi : JobsDB.com

Judul Artikel: Mengenal Profesi : Account Executive
Link URL : http://debrianruhut.blogspot.com/2011/11/mengenal-profesi-account-executive.html
Jangan lupa untuk membagikan artikel Mengenal Profesi : Account Executive ini jika bermanfaat bagi sobat.

Debrian Ruhut says: Indonesian blogger, ten-fingers typist, pepsi hater, mommy cuisine lover, dog lover, and thank GOD a cum-lauder too :P ▬ You may share the article but don't forget to write the source link. No plagiarism please.
Next Prev Home
Pengunjung yang baik selalu memberikan Komentar. No Sara. No Spamming. Bersama, kita bangun blogger Indonesia lebih cerdas dan kreatif. Terima Kasih :)

0 komentar:

Posting Komentar

PageRank

Free PageRank Checker
 

Debrian Ruhut Blog. © May 2009 - 2021 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner | Terms Of Service | Privacy Policy | Powered By Blogger |